Home / Bisnis

Sabtu, 21 Agustus 2021 - 11:55 WIB

Melalui Digital Hub Goes To Campus, Sinar Mas Land Pertemukan Ratusan Mahasiswa Dengan Google dan Perusahaan Teknologi Lain

Acara penutupan Digital Hub Goes To Campus dilaksanakan hari ini (21/08) dengan sejumlah pembicara di antaranya Dora Songco (Product Marketing Manager - Google Indonesia), Nick Hughes (CEO Founders Live), Aldo Rambie(Vertical Lead - Facebook Indonesia), Kartika Akbaria (VP Human Capital & Corporate Affairs - Ruang Guru) dan Irawan Harahap (Chief Digital Tech Ecosystem & Development - Sinar Mas Land).​

Acara penutupan Digital Hub Goes To Campus dilaksanakan hari ini (21/08) dengan sejumlah pembicara di antaranya Dora Songco (Product Marketing Manager - Google Indonesia), Nick Hughes (CEO Founders Live), Aldo Rambie(Vertical Lead - Facebook Indonesia), Kartika Akbaria (VP Human Capital & Corporate Affairs - Ruang Guru) dan Irawan Harahap (Chief Digital Tech Ecosystem & Development - Sinar Mas Land).​

Megatrust.co.id, Tangerang – Sinar Mas Land melalui Digital Hub sukses menyelenggarakan kegiatan Digital Hub Goes To Campus yang diikuti 900 mahasiswa dari Universitas Multimedia Nusantara, Universitas Indonesia, Universitas Prasetiya Mulya, dan Universitas Bina Nusantara.

mgid.com, 831728, DIRECT, d4c29acad76ce94f

Kegiatan tersebut merupakan acara yang digagas Sinar Mas Land sejak 2018 untuk memberikan pelatihan serta informasi terbaru seputar perkembangan, strategi dan ekosistem industri digital di Indonesia.

Acara ini diselenggarakan mulai dari 24 Juli-21 Agustus 2021 melalui platform webinar dengan pembicara dari Sirclo, Ruang Guru, Founders Live, Amazon Web Services (AWS), hingga Facebook Indonesia. Google yang merupakan situs web terbesar di dunia juga turut mengikuti acara ini dengan Bangkit, program pengembangan karier bagi mahasiswa Indonesia.

Acara penutupan Digital Hub Goes To Campus dilaksanakan hari ini (21/08) dengan sejumlah pembicara di antaranya Dora Songco (Product Marketing Manager – Google Indonesia), Nick Hughes (CEO Founders Live), Aldo Rambie(Vertical Lead – Facebook Indonesia), Kartika Akbaria (VP Human Capital & Corporate Affairs – Ruang Guru) dan Irawan Harahap (Chief Digital Tech Ecosystem & Development – Sinar Mas Land).​

Rangkaian acara ini dimulai dengan webinar pertama bertema Industry Insight at Pandemic yang diikuti dengan topik berikutnya Life after Graduation. Selanjutnya acara tersebut mengupas tema The Right Ecosystem, Readiness for Global Tech Disruption, dan Collaboration, Excellent and Persistence sebagai tema penutup kegiatan ini.

Product Marketing Manager Google, Dora Songco, dalam presentasinya menyampaikan, “Digital Hub Goes To Campus memberi kami kesempatan untuk bertatap muka dengan mahasiswa yang sangat memerlukan informasi terkini dan kiat untuk bersaing dalam bidang teknologi digital.”

Ratusan mahasiswa dari Universitas Indonesia, Universitas Bina Nusantara, Universitas Prasetiya Mulya, Universitas Multimedia Nusantara dan sejumlah perguruan tinggi ikut serta dalam program Digital Hub Goes To Campus yang diadakan secara virtual sejak 24 Juli hingga 21 Agustus 2021.

Chief Digital Tech Ecosystem & Development Sinar Mas Land, Irawan Harahap, sangat mengapresiasi antusiasme ratusan mahasiswa yang telah mengikuti kegiatan Digital Hub Goes To Campus. “Saat ini, pemerintah sedang fokus mengembangkan talenta digital di Indonesia.

Digital Hub mendukung penuh pengembangan SDM di bidang digital melalui Digital Hub Goes To Campus. Kegiatan ini mengajak para mahasiswa dapat berperan aktif dan berkontribusi terhadap pengembangan ekonomi digital di Indonesia. Kami harap hal tersebut dapat berlanjut sehingga ke depan dapat melahirkan kolaborasi yang inovatif juga.”

Lebih detail Irawan menjelaskan bahwa untuk mendukung perkembangan industri digital di Indonesia, Sinar Mas Land mengembangkan Digital Hub sebuah kawasan di BSD City yang didedikasikan untuk komunitas, pusat pendidikan, serta perusahaan rintisan dan multinasional yang fokus dalam bidang tersebut.

Ratusan mahasiswa dari Universitas Indonesia, Universitas Bina Nusantara, Universitas Prasetiya Mulya, Universitas Multimedia Nusantara dan sejumlah perguruan tinggi ikut serta dalam program Digital Hub Goes To Campus yang diadakan secara virtual sejak 24 Juli hingga 21 Agustus 2021.

Selain pembangunan secara fisik, Sinar Mas Land juga turut mendukung pertumbuhan komunitas dan masyarakat sebagai bagian dari ekosistem Digital Hub. Dalam pelaksanaannya, Sinar Mas Land menggandeng mitra-mitra terkemuka di bidang rintisan teknologi digital.

Dalam penyelenggaraan Virtual Digital Hub Goes To Campus 2021, Sinar Mas Land berkolaborasi dengan Nakama.id sebagai komunitas start-up yang telah menghubungkan lebih dari 3.000 founders dengan para investor.

CEO Nakama.id, Debora Temmy, menambahkan bahwa kegiatan ini mendapat banyak sambutan yang positif karena memberikan tambahan ilmu dan wawasan kepada mahasiswa.

“Terdapat lebih dari lima kampus dengan ratusan mahasiswa yang tergabung di acara seminar daring ini. Digital Hub Goes To Campus memberikan pandangan bagi mahasiswa agar sedari dini dapat menciptakan inovasi baru, bisa berupa memperbaiki sesuatu yang sudah ada atau memperbaiki cara yang sudah ada. Tentunya hal tersebut tidak terlepas dari kolaborasi baik pihak internal maupun eksternal,” tutup Temmy. (Cep/red)

Share :

Baca Juga

Bisnis

Menyala Abangku! Ternyata di Pinggiran Kota Cilegon Ada Cafe yang Tawarkan View Alam Indah

Bisnis

Wali Kota Cilegon Minta Industri di Cilegon Perhatikan Pendidikan dan Kesehatan Warga

Bisnis

Tukar Uang Baru Mudah dan Cepat, Cek Jadwal dan Cara Penukaran Uang di Kota Cilegon

Bisnis

Gerak Kapal Tugboat Meningkat, Pendapatan PCM Meroket Lebih Target

Bisnis

Program Active Selling Kominfo 2021, Banten Membawa Energi Baru Bagi UMKM

Bisnis

Four Cargo Kenalkan Layanan Expor & Impor Barang Asia dan China, Berfitur Live Tracking

Bisnis

Catat! Syarat dan Cara Penukaran Uang Baru, Sudah Bisa Dilakukan

Bisnis

Rumah Tidak Layak Huni di Kota Cilegon Dibangun PT Krakatau Steel dan Pemkot