Home / Daerah

Kamis, 14 Oktober 2021 - 14:34 WIB

PMI Bersama RS Sari Asih Arrahmah Adakan Donor Darah

Megatrust.co.id, Tangerang – Dalam rangka misi kemanusiaan Rumah Sakit Sari Asih Arrahmah bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Tangerang menggelar donor darah di dalam halaman rumah sakit, Kamis (14/10/2021).

mgid.com, 831728, DIRECT, d4c29acad76ce94f

“Tujuannya untuk mengisi stok dan persediaan darah di PMI khusus di PMI Kota Tangerang untuk membantu rumah sakit saat membutuhkan darah ,” ucap Direktur RS Sari Asih Arrahmah dr. Irhami Elfajri, MMR. Kegiatan donor darah ini dilakukan di halaman rumah sakit Sari Asih Arrahmah yang ada di wilayah Kecamatan Karawaci Kota Tangerang.

Baca Juga :  Foto: Walikota Ajak Jurnalis Swab PCR

Direktur RS Sari Asih Arrahmah dr. Irhami Elfajri, MMR mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka membangun rasa kemanusiaan bagi karyawan Sari Asih khususnya karyawan RS Arrahmah.

“Kegiatan donor darah ini merupakan kegiatan sosial kemanusiaan dalam membantu PMI Kota Tangerang, Semoga kegiatan ini dapat menumbuhkan rasa peduli terhadap sesama, harap Irhami.

Sebanyak hampir 80 para karyawan maupun keluarga pasien sudah mendaftarkan untuk donor darah, bagi saya mereka sangat antusias atas kegiatan ini, sehingga banyak yang turut hadir untuk menyumbangkan darahnya, karena dalam kegiatan donor darah di RS Sari Asih Arrahmah baru pertama kali dilaksanakan semoga kami terus menjalankan kegiatan donor darah ini setiap 2 bulan sekali, imbuhnya.

Baca Juga :  Warga Banten Diminta untuk Karantina Jika Pulang Dari Luar Negeri.

Oman Jumansyah selaku ketua PMI Kota Tangerang mengatakan saya terus mengkampanyekan dan mengajak masyarakat untuk tidak takut donor darah dan bisa membantu pasien yang membutuhkan di rumah sakit karena banyak pasien yang membutuhkan untuk di transfusi darah.

“Insya Allah kegiatan donor darah ini terus kami kampanyekan kepada instansi pemerintah, rumah saki maupun warga khususnya warga kota Tangerang dan mengajak kepada masyaraka untuk melakukan kegiatan donor darah secara rutin,” ucap Oman.

Baca Juga :  Puluhan Lansia di Vaksinasi Booster Pertama di Kota Tangerang Antisipasi Omicron

Lanjut Oman dalam kegiatan Donor Darah ini kami tetap menjalankan protokol kesehatan seperti menggunakan masker, mencuci tangan dan pengecekan suhu bagi para pendonor yang ingin mendonorkan darahnya. Dan kami juga mengucapkan rasa terima kasih kepada Direktur maupun manajemen RS Sari Asih Arrahmah yang sudah berkonsentrasi dalam melaksanakan kegiatan donor darah. (Cep/red)

Share :

Baca Juga

Daerah

Wali Murid SDN Masigit jadi Panitia Perpisahan, Kepsek : Semuanya Swadaya

Daerah

PMI Tangerang Gelar Sentra Vaksin Sebanyak 1.600 Dosis

Daerah

Kekurangan Air Bersih, Warga di Cilegon Konsumsi Air Kotor, Hingga Cari Air Malam Hari

Daerah

Buruan Merapat, Rumah Sakit Mata di Serang Butuh Konten Creator simak Syaratnya

Daerah

Buruh di Cilegon Tuntut Kenaikan UMK 2025 11,56 Persen, Begini kata Ketua DPRD

Daerah

Buruh Tangerang Tuding Omnibus Law Penyebab Kenaikan Upah 2022 Rendah

Daerah

Pangkas Birokrasi Pelayanan, KSOP Banten Maksimalkan Pelayanan Online Minta Didukung KPK

Daerah

Ditjen Perkeretaapian Turun Gunung, Minta Pemkot Cilegon Pasang Palang Pintu Lagi