Beredar Isu Tidak Pekerjakan Tenaga Kerja Lokal, Manajemen PT MFi Jawab ke Disnaker Cilegon - MEGATRUST

Home / Daerah

Senin, 15 November 2021 - 18:48 WIB

Beredar Isu Tidak Pekerjakan Tenaga Kerja Lokal, Manajemen PT MFi Jawab ke Disnaker Cilegon

FOTO : Manajemen MFi berkunjung ke Disnaker Kota Cilegon, Senin (5/11/202). Amul/megatrust.co.id

FOTO : Manajemen MFi berkunjung ke Disnaker Kota Cilegon, Senin (5/11/202). Amul/megatrust.co.id

Megatrust.co.id, CILEGON – Beredar Isu tidak pekerjakan tenaga kerja lokal, manajemen PT MC Pet Film Indonesia (MFi) memberikan jawaban ke Dinas Tenaga Kerja atau Disnaker Kota Cilegon.

mgid.com, 831728, DIRECT, d4c29acad76ce94f

Manajemen MFi memastikan bahwa tenaga kerja lokal yang bekerja di perluasan pabrik, itu sudah melebihi dari 70 persen warga Kota Cilegon dari mulai proses pembangunan pabrik hingga kini.

Hal itu diungkapkan, Manajer Divisi Administrasi dan Procuremen PT MFi, Adi Suryadinata mengatakan, klarifikasi tenaga kerja tersebut sehubungan dengan kunjungan Disnaker ke perusahaan pada Jumat, 12 November 2021 lalu.

Adi menerangkan, perusahaan dalam merekrut tenaga kerja telah memprioritaskan tenaga kerja lokal seperti di area pabrik yang saat ini diekspansi. Dari jumlah 69 tenaga kerja yang direkrut, 70 persen diantaranya berasal dari Kota Cilegon.

Baca Juga :  Presiden Instruksikan Vaksin Booster, Wali Kota Tangsel Beranikan Diri Pertama Divaksin

“Pada tahun 2021 ini, MFi telah menerima sebanyak 69 orang karyawan operator yang komposisinya lebih dari 70 persen adalah warga lokal masyarakat Kota Cilegon. Jumlah tersebut telah mencukupi untuk mengisi kebutuhan karyawan dalam rangka operasional pabrik baru yang segera beroperasi dalam waktu dekat,” ujar Adi ditemui di Kantor Disnaker Cilegon, Senin (15/11/2021).

Kaitan dengan adanya informasi yang beredar di masyarakat bahwa perluasan pabrik baru akan merekrut sebanyak 500 karyawan, kata Adi, jumlah tersebut merujuk kepada prediksi jumlah secara keseluruhan karyawan MFi sejak berdiri tahun 1995 sampai pembangunan pabrik baru dan operasional, selesai.

Baca Juga :  Diguyur Hujan Semalam, Ratusan Rumah Warga di Kota Cilegon Terendam Banjir

Adi menjelaskan, selama ini perusahaan dalam proses rekrutmen telah menyebarluaskan informasi dan memberikan kesempatan seluas-luasnya kepada lingkungan masyarakat sekitar untuk bisa mendaftar. Hal itu mengikuti saran yang disampaikan oleh Disnaker yang meminta perusahaan untuk memprioritaskan tenaga kerja lokal.

“Disnaker selalu menghimbau kepada semua perusahaan agar setiap kebutuhan tenaga kerja harus dilaporkan kepada Disnaker untuk kemudian dipublikasikan atau mengambil dari database yang sudah ada, yang kemudian mereka serahkan data para pelamar dari Cilegon ke perusahaan untuk diseleksi sesuai kriteria yang dibutuhkan, selanjutnya perusahaan akan memproses dari data yang dikirimkan Disnaker tersebut,” terangnya.

Baca Juga :  Anak-anak Usia 6-11 Tahun Disasar PMI Kota Tangerang Untuk Divaksin

Sementara, Kepala Bidang Penempatan Tenaga Kerja pada Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kota Cilegon, Ade Setiana mengatakan, MFi sudah menindak lanjuti kaitan rekrutmen tenaga kerja di area pabrik baru perusahaan.

Ia mengimbau agar seluruh perusahaan di Cilegon termasuk MFi tetap mengikuti aturan ketenaga kerjaan dengan selalu melaporkan data tenaga kerja yang direkrut.

“Kunjungan kami sudah ditindak lanjuti. Setiap rekrutmen harus dilaporkan kepada kita. Karena data laporan itu yang kita ingin update terus. Hampir tiap tahun, kita ingatkan ke seluruh perusahaan untuk dilaporkan,” pungkasnya. (Amul/red)

Share :

Baca Juga

Daerah

Jalan Menuju Ujung Kulon Akan Dibangun Awal Tahun 2024 dengan Anggaran Rp 90 Miliar

Daerah

Seleksi PPPK 2024 Pemkot Serang, Cek Formasi yang Dibutuhkan

Daerah

Mitbana dan Sinar Mas Land Layani Vaksinasi Lebih Dari 5.700 Orang

Daerah

Guru Penggerak di Kota Cilegon Diminta Tingkatkan Kualitas Pendidikan

Daerah

Amankan Aset Negara, Pemkot Cilegon Gandeng Kejari dan BPN, Ada Ribuan Sertifikat yang Akan Diproses

Daerah

Pelabuhan Merak Terapkan Aturan Baru Penyeberangan. Simak Syarat dan Ketentuannya

Daerah

Vaksin di Rumdis Wali Kota Cilegon, Warga Antusias dan Membludak. Jumlah Warga Datang 2 Kali Lipat

Daerah

Libur Tahun Baru, Polisi Sasar Tempat Wisata Kolam Berenang di Kabupaten Serang