Manfaatkan Hari Libur, PMI Kota Tangerang Buka Vaksinasi Booster - MEGATRUST

Home / Daerah

Jumat, 14 Januari 2022 - 12:07 WIB

Manfaatkan Hari Libur, PMI Kota Tangerang Buka Vaksinasi Booster

PMI Kota Tangerang lakukan Vaksin Booster kepada masyarakat rentan Covid-19 manfaatkan hari libur kerja yakni di hari Sabtu dan Minggu di Markas PMI Kota Tangerang, Jalan Mayjen Sutoyo Nomor 15 Sukarasa, Kota Tangerang. (Foto Doc PMI Tangerang)

PMI Kota Tangerang lakukan Vaksin Booster kepada masyarakat rentan Covid-19 manfaatkan hari libur kerja yakni di hari Sabtu dan Minggu di Markas PMI Kota Tangerang, Jalan Mayjen Sutoyo Nomor 15 Sukarasa, Kota Tangerang. (Foto Doc PMI Tangerang)

Megatrust.co.id, TANGERANG, – Memanfaatkan hari libur, Palang Merah Indonesia atau PMI Kota Tangerang akan membuka vaksin booster atau vaksin tahap ke 3.

mgid.com, 831728, DIRECT, d4c29acad76ce94f

PMI Kota Tangerang rencananya membuka gerai vaksin tahap ketiga itu, pada setiap hari libur kerja yakni hari Sabtu dan Minggu di Markas PMI Kota Tangerang, Jalan Mayjen Sutoyo Nomor 15 Sukarasa, Kota Tangerang.

Ketua PMI Kota Tangerang, Oman Jumansyah mengatakan, PMI Kota Tangerang mulai membuka vaksin booster untuk masyarakat umum yang sudah memenuhi syarat dengan usia minimal diatas 60 tahun.

Tidak hanya vaksinasi booster pada kalangan lansia, pihaknya juga gencar menggelar vaksinasi anak hingga lansia guna percepatan vaksinasi di Kota berjuluk Akhlakul Karimah ini.

“Kami juga mulai membuka vaksin booster untuk lansia diatas 60 tahun yang telah memenuhi syarat,” ujar Oman dalam keterangan tertulisnya, Jumat (14/1/2022).

Ia menjelaskan dalam pelaksanaan vaksinasi tersebut akan diberikan dua jenis vaksin yaitu vaksinasi Sinovac dan Pfizer.

“Vaksin yang kami berikan ada dia jenis yaitu Vaksin sinovac dan pfizer dengan katagori 1 dan 2 vaksin sinovac dan 2 dan 3 vaksin pfizer,” katanya.

Vaksinasi tersebut digelar setiap Sabtu-Minggu mulai pukul 09.00 – 16.00 WIB. Pihaknya pun mempermudah mendapatkan vaksinasi tersebut tanpa menggunakan domisili dan jumlah kouta yang diberikan untuk masyarakat.

“PMI terus membuka sentra vaksinasi pada hari Sabtu dan Minggu tanpa domisili dan jumlah kouta,” tandasnya. (Cep/Amul)

Share :

Baca Juga

Daerah

BPK RI Perwakilan Banten Wanti-wanti Kepada Pejabat Pemkot Cilegon, Begini Pesannya

Daerah

Banten Internasional Stadium Diresmikan Hari ini. Cek Rundown Acara, Ada Selebriti FC vs Banten All Star

Daerah

Rencana Penutupan Jalan di Pasar Lama Tangerang Menuai Protes. Warga : ‘Masa Kita Seperti Tikus’

Daerah

Siswi SMP di Cilegon Jadi Korban Pelecehan Seksual Oleh Oknum Pelatih Pramuka. Begini Kata Kepsek

Daerah

Dalam Waktu Dekat, 7 Anggota DPRD Kota Cilegon Direncanakan PAW, Ini Alasannya

Daerah

Kepala Sekolah Tingkat SMA/SMK di Cilegon Dikumpulkan Polisi. Ada Apa?

Daerah

Presiden PNLG Sebut Pembangunan di Pesisir Sangat Penting

Daerah

Job Fair 2024, Disnakertrans Kabupaten Serang Ungkap Loker Luar Negeri Masih Kosong