Ratusan Warga Binaan di Lapas Cilegon Asah Skill. Kalapas : Agar Mereka Punya Bekal - MEGATRUST

Home / Daerah

Sabtu, 15 Januari 2022 - 13:36 WIB

Ratusan Warga Binaan di Lapas Cilegon Asah Skill. Kalapas : Agar Mereka Punya Bekal

FOTO : Kepala Lapas Klas  IIA Cilegon Sudirman Jaya meninjau warga binaan yang sedang melakukan pelatihan. Sabtu (15/1/2022). Amul/Megatrust.co.id

FOTO : Kepala Lapas Klas IIA Cilegon Sudirman Jaya meninjau warga binaan yang sedang melakukan pelatihan. Sabtu (15/1/2022). Amul/Megatrust.co.id

Megatrust.co.id, CILEGON, – Ratusan warga binaan di Lembaga Pemasyarakatan atau Lapas Klas IIA Cilegon asah skill. Ratusan warga binaan itu tampak antusias.

mgid.com, 831728, DIRECT, d4c29acad76ce94f

Kepala Lapas Klas IIA Cilegon Sudirman Jaya menyebut, pelatihan yang dilakukan pihaknya agar warga binaan memiliki keahlian saat bebas dari hukuman.

Baca Juga : Ratusan Warga Binaan Lapas Klas II Cilegon Dibekali Pelatihan

“Tujuan kita melakukan pembinaan ini, agar mereka punya bekal ketika bebas, untuk menjalani kehidupan di luar, bagaimana masyarakat pada umumnya. Sehingga diharapkan tidak lagi ada pengulangan tindak pidana,” katanya kepada awak media, usai meninjau pelatihan warga binaan.

FOTO : Beberapa warga binaan di dalam Lapas Klas IIA Cilegon melaksanakan pelatihan menjahit, Sabtu (15/1/2022). Amul/Megatrust.co.id

“Sebelum warga binaan melakukan pelatihan, kita melakukan kita melakukan assesmen terlebih dahulu, tujuannya untuk mengetahui minat dan bakat dari warga binaan tersebut,” sambungnya.

Baca Juga : Enam WNA Penghuni Lapas Klas IIA Cilegon di Vaksin. Kalapas: ‘WNA juga Tanggung Jawab Kita’

Ia membeberkan, paket pelatihan untuk warga binaan pada tahun 2022 hanya terdapat 11 paket pelatihan yang diberikan.

Seharusnya, paket pelatihan yang diterima oleh Lapas Klas II Cilegon pada tahun 2022, sebanyak 23 paket pelatihan. Hal itu karena, kondisi sedang Pandemi Covid-19, akhirnya pemerintah pusat memutuskan memotong paket pelatihan menjadi 11 paket.

FOTO : Beberapa warga binaan di dalam Lapas Klas IIA Cilegon sedang belajar memotong kain. Sabtu (15/1/2022). Amul/Megatrust.co.id

“Untuk tahun ini ada 23 jenis paket pelatihan, karena adanya pandemi akhirnya kita hanya dapat sebanyak 11 paket saja,” bebernya.

Baca Juga : Lapas Cilegon Beri Remisi Kepada Napi, Syarat dan Ketentuan Berlaku.

Dari 11 paket pelatihan untuk warga binaan. pria yang akarab disapa Jaya itu, menyebutkan diantaranya ada pelatihan menjahit, tataboga, salon, bangunan, hingga musik.

“Seperti yang temen-temen lihat tadi, ada pelatihan menjahit, ada pelatihan tataboga, ada pelatihan bangunan, dan ada pelatihan salon, hingga musik,” katanya

“Pelatihan ini juga menjadi andalan kita, untuk kita gaungkan keluar supaya masyarakat juga tahu bahwa saudara kita yang ada di dalam bukan hanya di kurung tapi kita juga dilakukan pembinaan,” sambung dia.

Selain pelatihan kemandirian, Kata Jaya mengungkapkan, di dalam Lapas Klas II Cilegon juga terdapat pembinaan kepribadian.

“Kita di dalam Lapas Cilegon sudah melakukan pembinaan kepribadian,” ujarnya.

“Tadi teman-teman lihat juga ada kegiatan pengajian. Alhamdullilah sampai dengan saat ini jumlah santrinya ada 150 orang dan itu rutin setiap hari dilakukan pembinaan oleh ustad,” sambungnya. (Amul/Red)

Share :

Baca Juga

Daerah

Minyak Goreng Murah Masih Menjadi ‘Buronan’ Ibu-Ibu. Baru Nyalain Motor Langsung Ludes

Daerah

DPRD Kota Cilegon Minta Semua Pihak Jaga Investasi Jangan Sampai Gaduh

Daerah Inovasi

Program Beasiswa Full Sarjana Pemkot Cilegon Tembus ke Luar Negeri, Ada yang ke Mesir hingga Yaman

Daerah

Pembukaan CSS Akkopsi 2024, Wali Kota Helldy Pamerkan Pengelolaan Co-Firing TPSA Bagendung

Daerah

Satu Juta Warga Banten Golput di Pemilu 2024, Berikut Hasil Data dari KPU Banten

Daerah Inovasi

Angka Stunting di Kota Cilegon Turun, Wali Kota Apresiasi Para Pihak Yang Terlibat

Daerah

Dinkes Cilegon Belum Terima Surat Hasil Laboratorium Suspek Monkeypox, Kadinkes : Tinggal Nunggu Tanda Tangan

Daerah

Turunkan Angka Stunting, 5 Anak di Kelurahan Citangkil Langsung Diintervensi