Megatrust.co.id, CILEGON – DPRD Kota Cilegon gelar shalat istisqa meminta turun hujan di halaman DPRD Kota Cilegon, pada Senin 16 Oktober 2023 sekira pukul 07.00 WIB.
Pelaksanaan shalat istisqa, itu dilakukan oleh pejabat tinggi DPRD Kota Cilegon, untuk meminta turun hujan setelah dihantam kemarau berkepanjangan.
Sebelumnya, Pemkot Cilegon telah menggelar shalat istisqa beberapa waktu lalu, dan sekarang giliran DPRD Kota Cilegon menggelar shalat istisqa.
Baca Juga : SAAT MENGANTUK JANGAN BERKENDARA! Begini Kronologi Ambulan Desa di Serang yang Menghantam Rumah Warga
Ketua DPRD Kota Cilegon Isra Mi’raj mengatakan, shalat istisqa yang di gelar DPRD Kota Cilegon merupakan sebuah upaya untuk meminta hujan setelah dihantam kemarau berkepanjangan.
“Alhamdulillah kami pimpinan dan DPRD Kota Cilegon mempunyai niat dan tujuan yang sama, bermunajat meminta keridhoan dari Allah SWT,” katanya kepada awak media usai melaksanakan shalat istisqa.
Kata Isro, biasanya pada akhir tahun sudah masuk pada musim penghujan, namun hingga kini masih tak kunjung turun hujan.
Baca Juga : Masyarakat Kecil Kerap Jadi Korban, Pemerintah Upayakan Bersihkan Judol Di Ruang Digital
Sehingga, lanjut Isro, upaya untuk meminta hujan harus dilakukan meski beberapa waktu lalu Pemkot Cilegon sudah melaksanakan shalat istisqa.
Menurut dia, berdasarkan pencerahan dari para kiyai dan ulama, bahwa shalat istisqa harus dilakukan sebanyak 3 kali.
“Memang biasanya diakhir tahun ini sudah turun hujan, sehingga kami berdiskusi, dan ada masukan dari para kiyai dan ulama biasanya kalau shalat istisqa harus 3 kali,” tuturnya.
Baca Juga : MEMALUKAN! Sejoli Kepergok Warga Mesum di Kebon Keramat, Keduanya Nyaris Telanjang Bulat
“Maka ketika pemerintah daerah sudah, DPRD hari ini dan mudah-mudahan Kemenag Cilegon melaksanakan,” sambungnya.
Atas dasar usaha tersebut, ia bersama jajaran berharap setelah dilaksanakannya shalat istisqa dapat terjadi turun hujan secukupnya.
“Dan semoga mudah-mudahan tidak lama lagi akan hujan, seperti khotbah tadi disampaikan hujan secukupnya, jangan juga hujan yang membawa bencana,” katanya.
Baca Juga : Badak Bercula Satu Melahirkan anak ke 4 di Taman Nasional Ujung Kulon
Ditempat yang sama dan harapan yang sama, Wakil Ketua DPRD Kota Cilegon Hasbi Sidik mengatakan, shalat istisqa digelar merupakan sebuah upaya serius dari DPRD Kota Cilegon untuk meminta hujan.
“Hari ini memang sebagai seorang muslim kalau ada keinginan harus memohon kepada Allah SWT dan memang kekurangan kita hari ini adalah kekurangan air,” tuturnya.
“Oleh karena itu kewajiban kami sebagai seorang muslim, melalui anggota dan pimpinan DPRD ini memohon kepada Allah, untuk melaksanakan istisqa dimana shalat tersebut dianjurkan oleh Allah dalam kondisi kekeringan,” sambungnya. (Amul/Red)