Home / Politik

Rabu, 19 Juni 2024 - 20:22 WIB

Resmi Launching Maskot dan Jingle, KPU Kabupaten Serang Harap Partisipasi Pemilih 2024 Diatas 70 Persen

Megatrust.co.id, SERANG – Komisi Pemilihan Umum atau KPU Kabupaten Serang resmi melaunching maskot dan jingle Pilkada 2024.

mgid.com, 831728, DIRECT, d4c29acad76ce94f

Acara berlangsung di Alun-alun Kecamatan Tunjung Teja pada Rabu, 19 Juni 2024 pukul 13.00 WIB.

Acara tersebut juga dimeriahkan oleh sejumlah parade dari PPS antar Kecamatan dan penampilan grup band lokal.

Ketua KPU Kabupaten Serang Muhamad Nasehudin mengatakan launching maskot dan jingle menjadi tanda Pilkada 2024 sudah dimulai.

“Melalui launching maskot dan jingle ini adalah penanda kepada masyarakat bahwa tahapan pilkada kabupaten Serang sudah mulai,” kata Nasehudin.

Ia berharap launching ini membuat masyarakat bisa menginformasikan kepada yang lain perihal dimulainya Pilkada.

“Kita meminta dukungan kepada seluruh lapisan masyarakat untuk turut serta mensosialisasikan pilkada ini dengan lancar,” katanya.

Ditanya soal target partisipasi masyarakat pada pilkada tahun ini, Nasehudin berharap ada peningkatan dibanding periode sebelumnya.

“Partisipasi harapan kita lebih baik daripada yang lalu kan tahun 2015 kita hanya mencapai 50 persen, 2020 kita 60 persen ke depan kita setidaknya sampe 70 lebih lah ya 72 sampai 75 persen,” kata dia.

Dengan terselenggaranya launching ini, Nasehudin berharap bahwa pilkada pada 27 November 2024 bisa teringat di benak masyarakat. (Towil/Nad)

Share :

Baca Juga

Politik

Hasil Quick Count Pilkada Cilegon Robinsar-Fajar Unggul, Fraksi Demokrat Perjuangan Bangsa Ucapkan Selamat

Politik

Kapan Debat Keempat Pilpres 2024? Simak Jadwal, Tema, dan Link Streaming

Politik

Robinsar PeDe Berkoalisi Dengan Demokrat di Pilkada Cilegon, Begini Tanggapan Iti Jayabaya

Politik

KPU Cilegon Umumkan Rancangan Dapil dan Alokasi Kursi Anggota DPRD

Politik

Bawaslu Banten Temukan 140 Abdi Negara Terdaftar Anggota Parpol

Politik

Daftar Nama 50 Caleg yang Akan Duduk di Kursi DPRD Kabupaten Lebak

Politik

Suara PSI di TPS 4 Bulakan Melonjak Drastis, Bawaslu Cilegon Pastikan Tidak Benar: Jumlah 1 Suara

Politik

BERIKUT Nama dan Nomor Urut Caleg Kota Cilegon Dapil 1 Jombang-Purwakarta Pemilu 2024