Home / Daerah

Minggu, 9 Februari 2025 - 18:23 WIB

Wakil Wali Kota Terpilih Cilegon Fajar Ajak Orang Tua Didik Anak Untuk Suka Membaca

Fajar Hadi Prabowo saat mengajak masyarakat untuk membaca. Dok Fajar

Fajar Hadi Prabowo saat mengajak masyarakat untuk membaca. Dok Fajar

Megatrust.co.id, CILEGON, – Wakil Wali Kota Terpilih Fajar Hadi Prabowo menghadiri peringatan hari membacakan nyaring sedunia 2025 (world read aloud day 2025) yang bertajuk literasi adalah hak asasi manusia, di Cilegon, Sabtu, 8 Februari 2025.

mgid.com, 831728, DIRECT, d4c29acad76ce94f

Fajar mengatakan, kegiatan yang digelar oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) Kota Cilegon berkolaborasi dengan Cilegon Membaca Nyaring ini merupakan hal yang sangat baik dan penting untuk didukung.

Baca Juga :  Cegah Kelangkaan Gas 3 Kg, Polda Banten Wanti-wanti Pangkalan Hingga Eceran Soal Harga

“Karena literasi bagi saya adalah hal yang penting, terutama bagi anak-anak usia dini. Jadi agenda ini harus diperbanyak dan didukung,” ujar Fajar.

Fajar menyebut, di masa kepemimpinannya bersama Robinsar akan menghadirkan berbagai kolaborasi untuk meningkatkan literasi membaca. Sehingga masyarakat dapat menjadikan runitas membaca sebagai suatu kegiatan yang menyenangkan.

“Pasti di pemerintahan kita ke depannya akan ada kolaborasi. Apalagi sekarang sudah ada komunitasnya, salah satunya Cilegon Membaca Nyaring,” ungkapnya.

Baca Juga :  Cegah Kelangkaan Gas 3 Kg, Polda Banten Wanti-wanti Pangkalan Hingga Eceran Soal Harga

Fajar pun berpesan kepada para orang tua agar dapat mengajarkan anak-anaknya untuk terbiasa membaca buku atau literasi.

“Saya berpesan kepada orang tua tidak henti dan mau mengajarkan yang baik untuk literasi. Seperti minimal 15 menit per hari. Dengan harapan nantinya literasi Indonesia lebih naik lagi dan semakin banyak yang minat baca, karena ini adalah salah satu kunci kesuksesan,” tutupnya. (Amul/Red)

Baca Juga :  Cegah Kelangkaan Gas 3 Kg, Polda Banten Wanti-wanti Pangkalan Hingga Eceran Soal Harga

Share :

Baca Juga

Daerah

Usir Pelaku Tambang Ilegal, Warga Desa Mekarsari Dilaporkan Atas Tuduhan Perusakan

Daerah

Serapan Anggaran Rendah, DPRD Kota Cilegon Ancam Boikot OPD

Daerah

Bapenda Kabupaten Serang Kejar Target PPJ yang Capai Rp224 Miliar

Daerah

Tinjau Galian Ilegal di Mekarsari, Komisi IV DPRD Banten Rekomendasikan Penutupan Permanen

Daerah

Pemkab Banyuwangi ‘Gendong’ Ilmu Pengeloaan Sampah dari Kota Baja.

Daerah

UMKM di Cilegon Dapat Pelatihan dari KPP Pratama Kota Cilegon, Targetkan Produk Ekspor

Daerah

Pelabuhan Cilegon Mandiri Akan Ekploitasi Bisnis Hingga ke Bagian Utara

Daerah

PMI Kota Tangerang Siapkan SDM Hadapi Bencana, Ini yang Dilakukan