Soal PJ Wali Kota Serang Nanti, Budi Rustandi : Jika Mencla Mencle, Saya Sikat - MEGATRUST

Home / Daerah

Rabu, 29 November 2023 - 17:44 WIB

Soal PJ Wali Kota Serang Nanti, Budi Rustandi : Jika Mencla Mencle, Saya Sikat

Ketua DPRD Kota Serang Budi Rustandi (Baju Putih) Bersalaman dengan Wali Kota Serang, Syafrudin Setelah Sidang Paripurna DPRD Kota Serang. Rival/Megatrust.co.id

Megatrust.co.id, SERANG – Pada 5 Desember nanti, Wali Kota Serang Syafrudin akan menanggalkan jabatannya sebagai orang nomor satu di Kota Serang.

Untuk mengisi kekosongan jabatan ini, akan dipilih PJ Wali Kota Serang yang akan memimpin Kota Serang sampai Wali Kota yang baru terpilih pada Pilkada 2024 nanti.

Harapan besar kepada PJ Wali Kota Serang diutarakan oleh Ketua DPRD Kota Serang, Budi Rustandi.

Dirinya berharap Kemendagri akan menunjuk pejabat yang berasal dari Kota Serang untuk memimpin sementara Kota Serang, Ia tidak ingin kisruh di Lebak Banten terjadi di Kota Serang

“Saya berharap kepada Kemendagri untuk benar-benar memilih PJ Wali Kota Serang, saya berharap yaitu lokal yang memenuhi syarat sesuai UUD agar tidak terjadi kejadian seperti yang di Lebak,” harapnya.

Kepemimpinan Syafrudin dalam lima tahun memang memiliki banyak evaluasi, ini menjadi perhatian khusus Budi untuk PJ Wali Kota Serang nantinya.

Budi menegaskan bahwa dirinya akan melawan jika kinerja PJ Wali Kota Serang tidak dapat diterima dan terkesan buruk.

“Kalau dia mencla mencle gak jelas saya lawan lah,” tegasnya.

Budi beralasan kepentingan masyarakat menjadi prioritas jika kepemimpinan PJ Wali Kota Serang terkesan tidak baik.

“(Jika tidak baik) Selama untuk kepentingan masyarakat, saya sikat semuanya,” pungkas Ketua DPC Gerindra Kota Serang ini. (Rival/Amul)

Share :

Baca Juga

Daerah

Paska Kenaikan BBM: Polres Cilegon Belum Temukan Penimbunan dan Tidak Ada Pembelian Berlebih

Daerah

Ribuan Pasukan Bawaslu Banten Kawal Ketat Distribusi Logistik Pilkada Banten 2024 ke TPS

Daerah

Butuh 800 Kantong Darah Per Bulan, PMI Kota Cilegon Ungkap Pendonor Berkurang Selama Ramadhan

Daerah

Gedung SD Negeri di Kota Cilegon Tidak Layak Untuk Belajar, Keselamatan Siswa Terancam

Daerah

3 Kelurahan di Kecamatan Kasemen Jadi Target Mahasiswa UNIBA Kota Serang

Daerah

Kasus Covid-19 Tak Kunjung Usai, Indorama Dorong Oksigen ke RSUD

Daerah

Jadwal SIM Keliling Polres Cilegon Jumat 5 Agustus 2022. Ini tempat dan Waktunya

Daerah

Tepis Isu yang Beredar, Ade Sumardi Tegaskan Tetap Maju Jadi Cawagub Banten
Exit mobile version