MEGATRUST.CO.ID – Momen Lebaran tidak hanya menjadi momentum bersilaturahmi dengan keluarga, juga bisa dimanfaatkan untuk menikmati liburan bersama.
Ada beberapa tempat wisata menarik di Kota Cilegon yang bisa dijadikan rekomendasi libur Lebaran bersama keluarga.
Agar tidak kebingungan memilih tempat wisata yang nyaman dan aman yuk cek sejumlah tempat wisata di Kota Cilegon yang recomended untuk dikunjungi.
1. Pulau Merak Kecil
Pulau Merak Kecil menawarkan suasana pantai yang sejuk dengan hamparan pasir putih dan laut birunya yang menenangkan, sehingga sangat cocok untuk melepas penat.
Selain itu, pengunjung dapat menikmati sejumlah fasilitas tambahan seperti banana boat, wisata naik perahu, dan snorkeling.
2. Pulau Merak Besar
Pulau Merak Besar berfungsi sebagai hutan lindung yang menahan gelombang air laut ke Pelabuhan Merak.
Uniknya, di Pulau Merak Besar wisatawan bisa melihat situs Tsunami Gunung Krakatau yang meletus pada 1883 silam.
Pulau Merak Besar cocok untuk melepas penat dari rutinitas sehari-sehari. Selain menikmati panorama laut biru, kamu bisa berenang, camping, berfoto, dan sebagainya di Pulau Merak Besar.
3. Hotel Merak Beach
Hotel Merak Beach merupakan sebuah hotel yang memiliki pantai yang indah.
Meski berstatus tempat penginapan, pengunjung diperbolehkan bermain atau rekreasi di pantai yang ada di Hotel Merak Beach, tanpa harus menginap.
Ada banyak tempat duduk yang tersedia di pinggir pantai, yang bisa digunakan oleh pengunjung.
Ada juga spot nongkrong yang instagramable, layaknya sebuah kafe keren di pinggir pantai.
4. Situ Rawa Arum
Situ Rawa Arum merupakan destinasi wisata yang baru direstorasi oleh Pemerintah Kota Cilegon.
Dengan diresotasinya danau ini oleh pemerintah Cilegon, tempat ini semakin menjadi daya tarik bagi pengunjung yang mencari keindahan danau yang unik.
Situ Rawa Arum merupakan menawarkan pesona alam yang memikat dengan latar belakang pemandangan bukit-bukit yang eksotis.
5. Panorama Hills
Panorama Hills merupakan destinasi wisata villa, glamping, kolam renang dan kafe. Lokasinya ada di Jalan Cikerai, Kelurahan Cikerai, Kecamatan Cibeber, Kota Cilegon.
Vila dan glamping Panorama Hills ini sangat cocok untuk staycation atau liburan bareng keluarga.
Panorama Hills memiliki fasilitas kafe dan kolam renang yang estetik, dengan pemandangan perbukitan yang hijau dan indah.
Kafe dan kolam renang Panorama Hills terbuka untuk umum, tanpa harus menginap di villa atau glamping.
(Nad/Amul)