Nasional

BEGINI Cara Cek E-meterai Asli atau Palsu untuk Daftar CPNS 2024

Meterai Elektronik atau e-materai. Website e-meterai

MEGATRUST.CO.ID – Meterai elektronik atau e-materai diperlukan untuk dokumen pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2024.

E-meterai yang dibubuhkan pada dokumen pendaftaran CPNS harus dipastikan keasliannya.

E-meterai yang asli diterbitkan oleh Perusahaan Umum Percetakan Uang Republik Indonesia (PERURI).

Peserta seleksi CPNS 2024 harus memastikan meterai elektronik yang dibubuhkan pada dokumen adalah asli atau tidak pernah digunakan orang lain.

Sebab, penggunaan meterai palsu atau meterai bekas dapat membuat peserta gagal di tahap seleksi administrasi.

Memeriksa keaslian e-meterai dapat dengan pemindaian di situs resmi PERURI di verification.peruri.co.id. Berikut caranya.

Siapkan file PDF yang berisi e-meterai

Buka situs https://verification.peruri.co.id pada perangkat

Unggah file PDF e-meterai pada kolom yang disediakan

Centang kotak “I’m not a robot” lalu isi kolom captcha dengan benar

Kemudian klik tombol “Upload PDF” dan tunggu proses verifikasi selesai

Jika e-meterai asli, maka layar perangkat akan menampilkan informasi mencakup status verifikasi, tanggal tanda tangan, nomor kode, dan lainnya.

Agar terhindar dari penipuan, pembelian e-meterai sebaiknya langsung melalui distributor resmi dari Peruri dan menghindari pembelian melalui e-commerce.

Masyarakat diimbau untuk segera melakukan validasi setelah melakukan pembelian e-meterai guna memastikan produk yang dibeli memang benar-benar asli.

(Nad/Amul)

Exit mobile version