Nasional

Kabar Gembira, Pendaftaran Umrah untuk Umum Dibuka 19 Juli 2022

Foto ka'bah (Pixabay)

MEGATRUST.CO.ID, – Musim haji tahun ini 1443 Hijriah usai, Kementerian Haji dan Umrah Kerajaan Arab Saudi menerangkan siap membuka layanan umrah.

Melalui laman Saudi Gazette yang dikutip Megatrust.co.id Rabu (13/07/2022), Kementerian Haji menerangkan, umat muslim diseluruh dunia yang hendak melakukan umrah bisa mulai mendaftar pada Selasa, 20 Dzulhijjah atau 19 Juli 2022.

Sementara, terhitung mulai esok 14 Juli hingga 19 Juli nanti, umrah hanya diperuntukkan bagi jamaah haji tahun 2022.

Baca Juga: Ngalap Berkah, Kerabat Berbondong-bondong Antar Calon Haji Berangkat, Bahkan Ada yang Jalan Kaki

Saat ini, otoritas Arab Saudi memutuskan untuk menutup pelaksanaan umrah dan hanya membuka diri untuk jamaah haji.

Keputusan tersebut diambil dengan tujuan untuk memberikan fasilitas yang maskimal, mengurangi kepadatan, dan menjaga keselamatan jemaah.

Baca Juga: Ternyata ini Makna Singkat Perjalanan Umroh, Ustad Adi Hidayat. ‘Ada Korelasi Umroh dengan Umur’

“Pelaksanaan umrah hanya akan dilakukan oleh jamaah haji sampai Selasa, 20 Dzulhijjah 1443 H,” demikian keterangan kementerian Arab Saudi.

Sebagai informasi, Kementerian Haji Arab Saudi sudah mengumumkan keberhasilan rencana pengelompokan jamaah haji, setelah lebih dari 90 persen dari mereka melemparkan kerikil ke Jamarat. (Nad/Amul)

Exit mobile version