Megatrust.co.id, SERANG – Bupati Serang Ratu Zakiyah resmi menyandang status Bunda PAUD Kabupaten Serang setelah dilantik oleh Bunda PAUD Provinsi Banten Tinawati Andra Soni.
Setelah menyandang status tersebut, Zakiyah akan langsung tancap gas dengan beberapa fokus program bagi setiap elemen pendidikan anak usia dini.
“Tentu saya sebagai bupati Serang tugas ini juga harus melekat sebagai bunda PAUD, maka kedepan tentu kami akan terus melakukan peningkatan khususnya untuk kualitas pendidikan di pendidikan usia dini,” kata Zakiyah kepada awak media usai pelantikan di pendopo Bupati Serang pada Jum’at 4 Juli 2025.
Zakiyah menekankan, selain pendidikan, pola asuh dan pembatasan gadget menjadi fokus utama.
“Selain pendidikan itu juga pola asuh, terus juga memberikan gizi yang terbaik untuk para anak usia dini sehingga itu menjadikan para anak didik usia dini sebagai generasi penerus,” katanya.
“Kami akan terus memberikan sosialisasi kepada guru-guru PAUD sehingga nanti guru PAUD juga bisa menyampaikan kepada anak didiknya supaya tidak terlalu sering main gadget,” sambungnya.
Zakiyah sepakat, penggunaan gadget yang berlebihan akan berdampak pada seluruh indera anak-anak. Karenanya ia ingin agar penggunaan gadget bagi anak harus dibatasi.
Lebih lanjut, Zakiyah menyinggung soal kesejahteraan tenaga pendidik anak usia dini yang diakuinya masih belum ditahap sejahtera. Oleh karena itu, Zakiyah mengaku sudah ada penganggaran insentif bagi para tenaga didik PAUD di program 100 hari kerja Zakiyah-Najib.
(Towil/Nad)