MEGATRUST.CO.ID – Pendaftaran seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2024 akan dibuka dalam waktu dekat.
Pendaftaran seleksi CPNS akan dibuka pada 20 Agustus hingga 6 September 2024.
Dikutip dari laman BKN, calon pelamar agar mempersiapkan diri dengan baik dan terus memantau informasi terbaru seputar proses seleksi CPNS ini.
“Berkenaan dengan Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 293 Tahun 2024 tentang Penetapan Kebutuhan Pegawai Negeri Sipil di Lingkungan Instansi Pemerintah, bersama ini kami sampaikan jadwal seleksi pengadaan CPNS TA 2024,” tulis pihak BKN melalui laman resminya.
Calon pelamar wajib menyiapkan beberapa dokumen yang diperlukan untuk mendaftar sebagai CPNS 2024. Berikut daftar dokumen yang dibutuhkan:
1. Scan pas foto dengan latar belakang yang sesuai (200 Kb, format JPEG/JPG).
2. Scan swafoto yang jelas, tidak blur, dan tidak miring (200 Kb, format JPEG/JPG).
3. Scan KTP (200 Kb, format JPEG/JPG).
4. Scan surat lamaran (300 Kb, format PDF).
5. Scan Ijazah dan Serdik/STR (800 Kb, format PDF).
6. Scan Transkrip Nilai (500 Kb, format PDF).
7. Scan dokumen pendukung lain (800 Kb, format PDF).
Pastikan semua dokumen yang diunggah memenuhi persyaratan format dan ukuran yang telah ditentukan.
Hal ini penting untuk memastikan bahwa aplikasi pendaftaran CPNS kamu diproses dengan lancar.
(Nad/Amul)














