pialaMEGATRUST.CO ID, – Tim Nasional Maroko harus puas dengan hasil pertangingan perebutan juara ke tiga di piala dunia 2022 Qatar. Pasalnya, Maroko harus pulang dengan tangan kosong dan kudu puas duduk diperingkat ke 4 usai, melihat kehebatan Modric dkk.
Pertandingan perebutan juara ke 3 pada piala dunia 2022 yang digelar di Khalifa International Stadium pada 17 Desember 2022, sekira pukul 22.00 WIB, itu tampak sangat sengit.
Bagaimana tidak, pada babak awal pertandingan, kedua negara saling balas gol. Terbukti, laga baru berjalan 7 menit Josko Gvardiol sukses menjebol gawang Maroko yang dikawal Yassine Bounou lewat sundulan terbangnya.
Hanya berselang 2 menit, Maroko berhasil menyamakan skor lewat tandukan Achraf Dari.
Kroasia kembali unggul lewat tendangan melengkung Mislav Orsic di menit ke 42′. Alhasil babak pertama ditutup dengan keunggulan Kroasia 2-1.
Di babak kedua, kedua tim masih bermain ketat dengan melakukan jual beli serangan. Namun tidak ada gol yang tercipta di babak kedua hingga wasit meniup peluit panjangnya.
Dengan skor 2-1, Luka Modric dkk berhasil manjadi peringkat ketiga Piala Dunia 2022.
Hasil ini pun membuat Kroasia cukup berprestasi di dua edisi Piala Dunia, dengan menjadi juara kedua di 2018 dan juara ketiga di 2022.
Sedangkan bagi Maroko, apapun hasilnya, menjadi 4 besar di turnamen Piala Dunia adalah pencapaian yang luar biasa. Karena hal semacam ini pertama kali terjadi dalam sejarah sepakbola Maroko. (Towil/Amul)














