Konveksi
Pemerintahan

Pemkot Cilegon Gelontorkan Anggaran Rp33 Miliar untuk Guru Honor Madrasah dan Guru Ngaji

×

Pemkot Cilegon Gelontorkan Anggaran Rp33 Miliar untuk Guru Honor Madrasah dan Guru Ngaji

Sebarkan artikel ini
Wali Kota Cilegon saat memberikan sambutan di acara Isro Mi'raj. Dok Kominfo

Megatrust.co.id, CILEGON, – Pemerintah Kota atau Pemkot Cilegon akan menggelontorkan anggaran sebesar Rp33 Miliar, anggaran tersebut akan dialokasikan untuk honor guru Madrasah dan Guru Ngaji se Kota Cilegon.

Rupanya, anggaran tersebut meningkat dibandingkan tahun sebelumnya sebesar Rp22 miliar. Hal itu disampaikan Wali Kota Cilegon Helldy Agustian saat menyampaikan sambutan pada peringatan Isra Mi’raj di halaman Madrasah Tsanawiyah Al – Jauharotunnaqiyah, Senin 20 Februari 2023

Hadir dalam acara itu Wakil Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) RI Yandri Susanto, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Cilegon Isro Miraj, serta Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Cilegon Lukmanul Hakim.

Helldy mengharapkan, kesejahteraan para guru madrasah dan guru ngaji di Kota Cilegon terus mengalami peningkatan agar kondisi ekonominya lebih baik.

Foto bersama saat acara Isra Miraj. Dok Kominfo.

“Alhamdulillah sudah banyak sekali program yang sudah kami realisasikan, salah satunya menaikkan honor guru madrasah dan guru ngaji. Kami mohon doanya agar ke depan terus naik,” katanya, seperti rilis yang diterima Megatrust.co.id dari Kominfo Kota Cilegon.

Menurutnya, honor guru madrasah dan guru ngaji tersebut dihibahkan melalui Kemenag Kota Cilegon untuk selanjutnya disalurkan kepada para guru.

“Hibah Rp33 miliar ini merupakan nilai yang tertinggi se-Provinsi Banten. Oleh karenanya ini harus disyukuri,” ungkapnya. (Amul/Red)