Konveksi
Hukrim

Respon Ferry Irawan Usai Diperiksa Terkait Laporan KDRT Venna Melinda

×

Respon Ferry Irawan Usai Diperiksa Terkait Laporan KDRT Venna Melinda

Sebarkan artikel ini
Ferry Irawan setelah diperiksa polisi terkait laporan KDRT Venna Melinda. Tangkapan Layar YouTube Intens Investigasi

MEGATRUST.CO.ID, – Rumah tangga pasangan selebriti, Venna Melinda dan Ferry Irawan tengah diterpa kasus KDRT. Ibunda Verrell Bramasta dan Athalla Naufal itu melaporkan Ferry ke Polda Jawa Timur (Jatim) pada Senin, 9 Januari 2023.

Langkah cepat Venna Melinda melapor ke polisi rupanya langsung diikuti oleh Ferry Irawan. Pada hari Venna diperiksa, Ferry juga terlihat mendatangi Polda Jatim. Dia mendatangi Polda Jatim sebanyak dua kali untuk memenuhi panggilan penyidik terkait KDRT terhadap Venna.

Ferry Irawan awalnya memenuhi panggilan pada Senin pagi. Namun, dia minta izin pulang karena menderita sakit asam lambung.

“Saat akan dilakukan pemeriksaan yang bersangkutan menyatakan sakit, yang bersangkutan punya penyakit asam lambung, sehingga belum bisa diperiksa lebih lanjut oleh penyidik Ditreskrimum Polda Jawa Timur,” kata Kabid Humas Polda Jawa Timur Kombes Dirmanto dikutip Megatrust.co.id dari kanal YouTube MOP Channel.

Baca Juga :  Foto Hidung Venna Melinda Berdarah Beredar, Ini Penjelasan Polisi

Pada sore harinya sekitar pukul 15.00 WIB, Ferry Irawan kembali mendatangi Polda Jatim sendirian tanpa didampingi pengacara. Sekitar pukul 17.20 WIB, dia telah selesai menjalani pemeriksaan.

Setelah menjalani pemeriksaan di Polda Jatim, Ferry Irawan buka suara. Namun, dia tidak banyak bicara. Dia mengatakan hanya mencoba mengklarifikasi kepada polisi terkait dugaan KDRT terhadap Venna Melinda.

Baca Juga :  Foto Hidung Venna Melinda Berdarah Beredar, Ini Penjelasan Polisi

Saat ditanya terkait pertanyaan yang diajukan penyidik padanya, Ferry kembali mengulang jawaban jika dirinya datang hanya untuk memberikan klarifikasi saja.

“Tadi datang untuk klarifikasi saja (kepada penyidik),” kata Ferry Irawan di depan Gedung Ditreskrimum Mapolda Jatim dikutip dari Kanal YouTube Intens Investigasi.

Setelah itu, Ferry tidak menanggapi lebih jauh pertanyaan terkait kasus dugaan KDRT yang dilaporkan istrinya. Dia hanya diam dan langsung bergegas pergi meninggalkan awak media dengan masuk ke dalam mobil putih yang telah menunggunya.

Baca Juga :  Belum Satu Tahun Menikah, Venna Melinda Laporkan Ferry Irawan ke Polisi

Sementara itu, Venna Melinda hingga saat ini belum memberikan penjelasan secara langsung karena masih menjalani perawatan di rumah sakit.

Penulis : Nisa
Editor : Amul