Konveksi
Sport

Berikut Daftar Tim Nasional Yang Lolos Semifinal Piala AFF 2022

×

Berikut Daftar Tim Nasional Yang Lolos Semifinal Piala AFF 2022

Sebarkan artikel ini
Kloase foto selebrasi dari para pemain timnas Indonesia dan timnas Vietnam. Tangkapan layar instagram @pssi dan @affmitsubishielectriccup

MEGATRUST.CO.ID, – Gelaran Piala AFF 2022 telah menyelesaikan sejumlah pertandingan fase grup. Dua negara teratas di masing-masing grup sudah dipastikan lolos ke semifinal.

Nantinya, sesuai dengan format bahwa semifinal akan berlangsung sebanyak 2 leg dengan sistem home-away, juara grup akan menghadapi runner-up grup lain dan tim yang berposisi sebagai runner-up akan bertindak sebagai tuan rumah terlebih dahulu.

Adapun daftrar negara-negara yang melaju ke semifinal Piala AFF 2022 adalah sebagai berikut.

Grup A
Grup A memunculkan Thailand dan Indonesia yang menempati posisi 1 dan 2 grup yang melaju ke semifinal dengan sama-sama meraih 10 poin hasil dari 3 kali menang, dan 1 kali imbang.

Baca Juga :  Selebrasi Marselino kontra Filipina Menarik Perhatian Bintang Tottenham Asal Brasil, Begini Reaksi Netizen

Meski sama-sama meraih 10 poin, Thailand berhak menyandang juara grup karena unggul selisih gol dari skuad Garuda.

Sedangkan, penghuni grup A lainnya seperti Kamboja, Filipina dan Brunei Darussalam dipastikan tersingkir setelah hanya mampu meraih masing-masing 6 poin, 3 poin dan 0 poin dari 3 laga.

Grup B
Adapun negara yang lolos ke semifinal di grup B adalah Vietnam dan Malaysia. Vietnam berhasil memuncaki klasemen sebagai juara grup hasil dari 3 kali menang dan 1 kali imbang dengan raihan 10 poin.

Baca Juga :  Selebrasi Marselino kontra Filipina Menarik Perhatian Bintang Tottenham Asal Brasil, Begini Reaksi Netizen

Sementara itu, Malaysia ada di posisi runner-up grup dengan raihan 9 poin hasil dari 3 kali menang dan 1 kali kalah. Hal ini membuat tiga tim di bawahnya seperti Singapura dengan raihan 7 poin dari 4 laga, Myanmar dengan 1 poin dan Laos dengan 1 poin harus angkat koper lebih cepat dari turnamen. (Towil/Amul)