Peristiwa

Akses Pintu Masuk Proyek PLTU Unit 9 dan 10 Digenangi Banjir

×

Akses Pintu Masuk Proyek PLTU Unit 9 dan 10 Digenangi Banjir

Sebarkan artikel ini
Tangkapan layar video yang beredar.

Megatrust.co.id, CILEGON, – Akses pintu masuk proyek PLTU unit 9 dan 10, pintu masuk kantor Direktorat Polisi Air dan Udara atau Ditpolairud Banten, dan jalan akses Suralaya-Merak digenangi banjir, pada Selasa, 17 Januari 2023.

mgid.com, 831728, DIRECT, d4c29acad76ce94f

Dalam video yang beredar melalui pesan singkat WhatsApp dikalangan wartawan Kota Cilegon, hujan deras tengah mengguyur wilayah tersebut, ketinggian air mencapai sepinggang orang dewasa.

Tampak para pengendara sepeda motor mengamankan kendaraannya ke lokasi yang lebih tinggi.

Namun kendaraan lainnya yang melintas seperti truk dan bus serta mobil pribadi yang tampak menerobos genangan air yang membanjiri jalan akses menuju Suralaya-Merak.

Tangkapan layar dari video yang beredar.

Tampak juga beberapa kendaraan sepeda motor yang terparkir di dalam kawasan proyek PLTU unit 9 dan 10 terendam.

Hingga berita ini diturunkan, Megatrust.co.id belum mendapatkan konfirmasi pihak terkait saat banjir terjadi di kawasan proyek PLTU 9 dan 10 hingga ke depan pintu masuk kantor Ditpolairud. (Amul/Red)