MEGATRUST.CO.ID – Pendaftran Peserta Didik Baru atau PPDB Jawa Timur telah usai, banyak diantaranya yang tidak lolos, namun jangan terlalu khawatir, karena masih masih banyak cara lain untuk diikuti.
Berdasarkan informasi yang didapat Megatrust.co.id, pihak pemerintah Provinsi Jawa Timur telah membuka jalur masuk SMA/SMK tahun ajaran baru mulai dari Afirmasi hingga perpindahan orang tua.
Saat ini jalur afirmasi sudah selesai dan diumumkan siapa saja yang diterima, beberapa jalur PPDB berikutnya bisa dicoba untuk mendaftar sesuai dengan ketentuan yang telah ditetapkan pada masing-masing alur PPDB tahun ini.
Yuk simak bersama, kira-kira ada jalur apa lagi ya setelah PPDB jalur afirmasi berlalu, berikut Megatrust sajikan untuk anda berdasarkan informasi yang telah kami rangkum melalui ppdbjatim.net, berikut ulasannya:
A. Jalur PPDB tahap II
Jalur PPDB tahap II ini dikenal dengan jalur prestasi nilai akademik untuk jenjang SMA Negeri, jadwal pendaftarannya dibuka sebagai berikut:
- Pendaftaran dimulai tanggal 24 sampai 25 Juni 2023 pukul 01.00-23.59 WIB
Kemudian pendafatran ditutup pada tanggal 25 Juni 2023
Pengumuman dan cetak bukti penerimaan peserta didik dimulai tanggal 26 Juni 2023
Selanjutnya, tahap daftar ulang dijadwalkan akan berlangsung tanggal 26-27 Juni 2023
B. PPDB Tahap III
PPDB ditahap ketiga ini dikenal denagn sebutan PPDB jalur zonasi dan tersedia untuk jenjang SMA dan SMK, untuk jalur Zonasi SMK berikut jadwalnya:
- Pendaftaran dibuka tanggal 27 sampai 28 Juni 2023
Pengumuman penerimaan siswa pada tanggal 29 Juni 2023
Daftar ulang dilaksanakn secara offline di sekolah masing-masing dimana peserta didik diterima pada jalur tersebut, daftar ulang dijadwalkan berlangsung pada 30 Juni sampai 1 Juli 2023 pukul 09.00 sampai 16.00 WIB
C. PPDB Tahap IV Jalur zonasi SMA
- Pendaftaran dimulai tanggal 1 sampai 2 Juli 2023
Selanjutnya, tahap pengumuman siswa dilakukan pada 3 Juli 2023
Daftar ulang dilaksanakan secara offline di sekolah dimana siswa dietrima pada jalur zonasi SMA yang dituju, daftar ulang akan berlangsung tanggal 3 sampai 4 Juli 2023
D. PPDB tahap V
Tahap ini adalah tahap terakhir PPDB atau disebut dengan jalur prestasi nilai akademik, berikut jadwal pendafatrannya:
- Pendaftaran dibuka tanggal 4 sampai 5 Juli 2023
Pengumuman dan cetak bukti penerimaan calon peserta didik baru tanggal 6 Juli
Serta daftar ulang bisa dilakukan tanggal 6 sampai 8 Juli 2023
Dicatat yah tanggal serta jadwalnya, jangan sampai kamu terlewatkan untuk mendaftar ke jalur PPDB berikutnya.
Oleh : Emilda Yuafi
Editor : Amul