Megatrust.co.id, CILEGON – Dinas Tenaga Kerja atau Disnaker Kota Cilegon menggunakan aplikasi Ketenagakerjaan untuk sebar informasi lowongan Kerja atau loker.
Nantinya, Disnaker Kota Cilegon akan memposting loker pada aplikasi tersebut sehingga masyarakat bisa dengan mudah menggunakannya.
Aplikasi yang miliki oleh Disnaker Kota Cilegon, itu bernama Sistem Bursa Tenaga Kerja atau Sibuker dan bisa diakses oleh masyarakat untuk mengetahui loker di Kota Cilegon.
Baca Juga : Lomba Selam Pertama di Banten di Lakukan di Cilegon, Begini Kata Ketua POSSI
Tidak hanya loker yang nanti diposting pada aplikasi tersebut, melainkan informasi lainnya seperti pengaduan Tenaga Kerja (Naker), dan pendaftaran Balai Latihan Kerja (BLK) dan lainnya.
“Kami gunakan Aplikasi Ketenagakerjaan sebagai sarana untuk menyampaikan informasi kepada masyarakat,” kata Plt Kepala Disnaker Kota Cilegon Panca Nugrahestianto.
“Aplikasi ketenagakerjaan ini kami terima dari Dinas Kominfo (Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian) Kota Cilegon,” sambung panca.
Baca Juga : Sanuji Minta Penguatan Pada Pencatatan Sipil Kependudukan, Ini Alasannya
Dijelaskan Panca, Aplikasi Ketenagakerjaan tersebut akan memuat banyak informasi dari setiap bidang dan Unit Pelaksana Teknis (UPT) yang ada dilingkungan Disnaker Kota Cilegon.
“Kami masih perlu pendampingan dari Dinas Kominfo terkait dengan operatornya,” tuturnya.
“Semua bidang dan UPT memiliki operator masing-masing 1 orang, seperti Bidang Penta terkait dengan perekrutan, di UPT juga terkait dengan pelatihan, di Bidang Hubin terkait dengan pencatatan dan PKWT (Perjanjian Kerja Waktu Tertentu) serta lainnya,” sambung Panca lagi.
Baca Juga : Terungkap ini Alasan FIFA Minta PSSI Ganti Rumput JIS Sebelum Piala Dunia U17 Digelar
Dalam hal ini, Panca mengaku akan berusaha maksimal untuk memanfaatkan fasilitas yang ada dengan sebaik mungkin.
“InsyaAllah, tentu kita akan manfaatkan maksimal untuk kepentingan masyarakat,” akunya.
Sementara itu, Kepala Diskominfo Kota Cilegon Agus Zulkarnain mengatakan, Aplikasi Ketenagakerjaan tersebut dibuat dengan harapan dapat mempermudah masyarakat dalam mendapatkan informasi.
“Semoga Aplikasi ini bisa membantu masyarakat dalam mendapatkan informasi dengan lebih mudah, terutama terkait ketenagakerjaan,” harapnya. (Amul/Red)














