Konveksi
Politik

Kunjungi PSI Banten, Aan Nurhandiyat: Saya Mengusung Politik Tanpa Syarat

×

Kunjungi PSI Banten, Aan Nurhandiyat: Saya Mengusung Politik Tanpa Syarat

Sebarkan artikel ini

MEGATRUST.CO.ID Bakal calon gubernur Banten Aan Nurhandiyat menyambangi DPW PSI Provinsi Banten untuk mengembalikan formulir pendaftaran penjaringan Pilgub 2024.

Kedatangan Aan bersama rombongan disambut baik oleh ketua DPW PSI Provinsi Banten Muhammad Hafiz Ardianto.

Dalam kesempatan tersebut, Aan menyampaikan keinginannya untuk mengusung politik tanpa syarat.

Ini tak lepas dari fenomena politik pragmatis dan transaksional yang terjadi sebagaimana pengamatannya.

Baca Juga :  Kembalikan Formulir Penjaringan ke NasDem Tengah Malam, Robinsar : Biar Lebih Mesra

“Jika politik ada syarat-syarat tertentu lebih baik saya tidak diusung tidak masalah,” kata Aan.

Ia pun mengungkapkan keresahannya apabila praktik-praktik politik dengan syarat terus terjadi maka akan berujung pada hal yang tidak seharusnya.

“Karena saya tidak mau mengotori kontestasi demokrasi, karena jika ada syarat maka kedepannya akan seperti itulah,” ujarnya.

Ditanya terkait partai yang telah menjalin komunikasi, Aan menyampaikan sudah ada komunikasi dengan tiga partai dan akan bertambah dalam waktu dekat.

Baca Juga :  Kembalikan Formulir ke PSI, Dimyati Natakusumah: Saya Ingin Dicalonkan Oleh PSI

“Saat ini kita sudah menyerahkan tiga berkas, mau empat PKB juga kita akan menyerahkan, kemarin ke Nasdem kemudian ke PAN, saat ini ke PSI yang ketiga,” ungkapnya.

Terkait potensi dan dinamika pencalonan kedepan, Aan dengan tegas mengatakan ia hanya akan mencalonkan diri sebagai Banten satu dan tidak akan bersedia menempati posisi Banten dua.

Baca Juga :  Kembalikan Formulir Penjaringan ke NasDem Tengah Malam, Robinsar : Biar Lebih Mesra

“Tidak (posisi Banten dua, red), karena alhamdulillah dari guru kita juga disuruhnya Banten satu,” tegasnya.

Terakhir, Aan mengaku siap untuk terus melaju dan tidak akan mundur meski dihadapkan dengan nama-nama besar pesaingnya.

“Siap, kita tidak akan mundur kalau sudah ada SK kita tidak akan mundur, ” ucap anggota DPRD kota Serang periode 2009-2014 itu. (Towil/Nad)