Baru Masuk PKS, Narji Cagur Langsung Tancap Gas Temui Wakil Wali Kota Cilegon Sanuji - MEGATRUST

Home / Nasional

Kamis, 23 Desember 2021 - 21:56 WIB

Baru Masuk PKS, Narji Cagur Langsung Tancap Gas Temui Wakil Wali Kota Cilegon Sanuji

FOTO : Wakil Wali Kota Cilegon Sanuji Pentamarta berbincang dengan Narji Cagur di ruang Wali Kota Cilegon. Kamis (23/12/2021). Tim Sanuji for Megatrust.co.id

FOTO : Wakil Wali Kota Cilegon Sanuji Pentamarta berbincang dengan Narji Cagur di ruang Wali Kota Cilegon. Kamis (23/12/2021). Tim Sanuji for Megatrust.co.id

Megatrust.co.id, CILEGON – Baru 4 hari masuk ke Partai Keadilan Sejahtera atau PKS, Narji Cagur langsung tancap gas temui Wakil Wali Kota Cilegon Sanuji Pentamarta, Kamis (23/12/2021).

mgid.com, 831728, DIRECT, d4c29acad76ce94f

Saat ditanya maksud dan tujuan kedatangannya menemui Sanuji Pentamarta, Narji mengatakan ingin belajar banyak dari sosok Sanuji Pentamarta yang merupakan politisi senior PKS di Provinsi Banten.

“Ya ingin belajar saja, berguru kepada senior yang sukses menjadi politisi dimulai dari bawah hingga menjadi kepala daerah,” ucap Narji

Tidak hanya untuk belajar politik kepada Sanuji Pentamarta, Narji menambahkan bahwa kedatangannya menemui orang nomor dua di Kota Cilegon tersebut untuk belajar konsep pertanian modern.

Baca Juga :  Perlu Tahu Nih.!! Ini Keunggulan Metode RT-LAMP Alat Untuk Deteksi Covid-19
FOTO : Usai berbincang di ruang kerja Wakil Wali Kota Cilegon Sanuji Pentamarta, Narji diantar Sanuji langsung menuju Cikerai melihat hasil pertanian. Tim Sanuji for Megatrust.co.id

“Saya tertarik dengan dunia pertanian sudah sejak lama, kebetulan pak Sanuji menawarkan saya untuk melihat bagaimana konsep pertanian modern tersebut di terapkan. Beliau mengajak saya ke Villa Ternak dan Villa Tani punya mas Hari Bowo di Cikeray” Tambah Narji.

Baca Juga :  Tak Ingin Laka Maut Terulang, Polisi Razia Pemotor Yang Masuk Flyover Pesing

Sementara itu senada dengan Narji, Wakil Wali Kota Cilegon Sanuji Pentamarta mengatakan, bahwa kehadiran Narji ke Cilegon karena ketertarikannya dengan dunia pertania modern atau biasa disebut Urban Farming.

“Ternyata bang Narji ini paham betul tentang ilmu pertanian, bahkan beliau fokus dan begitu mendalami konsep pertanian modern, konsep bertani di lahan yang sempit atau biasa di sebut urban farming, pas dengan kondisi pertanian di Kota Cilegon,” kata Sanuji

Baca Juga :  Belum Genap Setahun, Kepemimpinan Helldy-Sanuji Diguyur Penghargaan Tingkat Nasional

Sanuji manambahkan bahwa dirinya siap berkolaborasi dengan Narji untuk membangun konsep pertanian modern di Kota Cilegon dengan target utama agar dunia pertanian semakin bisa menjanjikan kesejahteraan bagi masyarakat.

“Kita siap berkolaborasi membangun pertanian yang modern dan produktif. Fokus kita kedepan yaitu bagaimana petani itu menjadi profesi pilihan yang menarik, dengan bertani masyarakat bisa sejahtera”. Tutup Sanuji. (Amul/red)

Share :

Baca Juga

Nasional

Gempa Megathrust dan Tsunami Ancam Perairan Banten. BMKG Minta Pemerintah Daerah Terapkan Ini

Nasional

Diprakiraan Cuaca Jakarta Cerah Berawan Siang Ini

Nasional

TERBARU! Wajib Tau, Syarat dan Ketentuan Menggunakan Bus di Terminal Terpadu Merak

Nasional

Jelang Libur Natal dan Tahun Baru 2023. Begini Pesan BMKG

Nasional

Pendaftaran Beasiswa LPDP Dibuka Besok, Simak Cara Daftar, Syarat dan Jadwal Lengkapnya

Nasional

Minat Mengabdi ke Negara, LAN RI Buka Lowongan Kerja, Cek Syarat dan Cara Melamarnya

Nasional

BPTD Pastikan Erupsi Gunung Anak Krakatau Tidak Berdampak Terhadap Penyeberangan di Merak

Nasional

Catat Nih! Jadwal Keberangkatan Kapal di Dermaga Eksekutif Merak Selasa 1 November 2022