Home / Politik

Senin, 17 Juni 2024 - 07:23 WIB

Launching Maskot, Ketua KPU Kabupaten Serang: Filosofi Local Wisdom dan Dorong Seniman Lokal

Ketua KPU Kabupaten Serang, Muhamad Nasehudin (tengah) mengatakan launching maskot dan jingle mengusung local wisdom dan seniman lokal. Towil/Megatrust.co.id

Ketua KPU Kabupaten Serang, Muhamad Nasehudin (tengah) mengatakan launching maskot dan jingle mengusung local wisdom dan seniman lokal. Towil/Megatrust.co.id

Megatrust.co.id, SERANG – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Serang menggelar konferensi pers jelang launching maskot dan jingle Pilkada 2024 dalam waktu dekat.

mgid.com, 831728, DIRECT, d4c29acad76ce94f

Menurut rencana, acara launching yang dilaksanakan di alun-alun Kecamatan Tunjung Teja pada Rabu 19 Juni 2024 ini berlangsung pada pukul 13.00 sampai dengan selesai.

Sebelumnya, launching KPU di beberapa daerah baik Provinsi, Kabupaten/Kota di Banten dinilai sukses karena mengundang artis kenamaan nasional.

Ketua KPU Kabupaten Serang Muhamad Nasehudin mengatakan, suksesnya suatu acara bukan ditentukan oleh bintang tamu namun akan dilihat dari akhir acara.

Baca Juga :  KPU Kota Serang Gelontorkan Ratusan Juta untuk Peluncuran Maskot dan Jingle Pilkada 2024

“Kalau itu kan (bintang tamu) gabisa menjadi ukuran, ukurannya kan rame kalau urusan berhasil atau tidak nanti di ending,” kata Nasehudin

Nasehudin mengatakan, KPU Kabupaten Serang lebih mengedepankan acara yang mengusung kearifan lokal.

Terlebih menurutnya, kesempatan ini harus dijadikan ajang promosi para seniman lokal daerah Serang.

“Kita lebih kepada filosofinya local wisdom mana kira-kira karya seni orang lokal juga yang perlu kita endorse,” ujarnya

Nasehudin mengatakan, ajang launching Pilkada harusnya menjadi sarana para pihak di Kabupaten Serang untuk diberdayakan.

Baca Juga :  KPU Kota Serang Gelontorkan Ratusan Juta untuk Peluncuran Maskot dan Jingle Pilkada 2024

Hal ini juga semata-mata untuk menunjukan keberadaan karya masyarakat Kabupaten Serang kepada khalayak luas.

“Buat apa pilkada tapi menguntungkan pihak luar, lebih kepada orang lokal perlu juga ditampilkan,” tuturnya

Walaupun begitu, Nasehudin tetap akan mengakomodir setiap Seniman yang berpotensi tampil di acara launching nanti.

Termasuk menurutnya apabila ada musisi berlabel nasional namun merepresentasikan Banten.

“Nanti band lokal kita akomodir, disamping juga di nasional tetap orang Banten nya kita akomodir,” kata dia

Nasehudin mengungkapkan, ia ingin launching nanti menjadi poin utama yang di highlight oleh masyarakat Kabupaten Serang.

Baca Juga :  KPU Kota Serang Gelontorkan Ratusan Juta untuk Peluncuran Maskot dan Jingle Pilkada 2024

Ia tidak ingin acara launching menjadi dikesampingkan dan dipahami salah oleh masyarakat menjadi sebuah konser atau hiburan belaka.

“Tanggal 27 ini yang dibesarkan, jangan sampai guest star yang besar mereduksi poin tujuannya. Jangan sampai ada kegiatan apa ini, kegiatan band, konser ini yang keliru,” katanya

“Yang perlu digaris bawahi kita mengundang bintang tamu atau seniman papan atas itu jangan sampai menutupi kegiatan besar kita,” pungkasnya

Launching maskot dan jingle KPU Kabupaten Serang sendiri direncanakan akan menampilkan sejumlah parade, tarian dan kesenian lokal daerah. (Towil/Amul)

Share :

Baca Juga

Daerah

TOK! KPU Tetapkan Pasangan Robinsar-Fajar menjadi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Cilegon

Politik

Kampanye Pemilu Dimulai, Intip Visi Misi Capres Cawapres 2024

Politik

Siap-siap! Bawaslu Cilegon Akan Buka Lowongan Panwascam, Terima 24 Orang

Politik

Helldy Agustian Resmi Nahkodai Gerindra Kota Cilegon

Politik

Ketua PKS Beberkan Syarat Mutlak Koalisi di Pilwakot Cilegon 2024

Politik

BERIKUT Nama dan Nomor Urut Caleg Kota Cilegon Dapil 4 Grogol-Pulomerak pada Pemilu 2024

Politik

Gaet Dukungan Dari Mantan Kades Se Kabupaten Serang, Ratu Zakiyah-Najib Hamas : Amunisi Besar Untuk Menang

Politik

Serahkan Formulir Penjaringan ke Demokrat Cilegon, Alawi Kenang Sejarah dengan Awab